Kewarganegaraan dalam Universitas

Pendidikan adalah upaya sadar dari suatu masyarakat dan pemerintah suatu negara untuk menjamin kelangsungan hidup dan kehidupan generasi penerusnya Pendidikan Kewarganegaraan sangat dibutuhkan oleh para mahasiswa dalam mengembangkan jati dirinya sebagai warga negara Indonesia yang ikut berpatisipasi dalam membangun bangsa. Saat sekolah dasar kita mengenal PPKN yang didalamnya mengajarkan tentang tenggang rasa antar sesama dan rasa nasionalis pada Negara. Walaupun Mata Kuliah Pendidikan telah banyak mengalami perubahan baik secara istilah maupun secara sisi yang diajarkan namun hal itu bertujuan agar mampu membentuk suatu Pendidikan yang nantinya berguna untuk mengembangkan pribadi generasi muda dalam membangun bangsa sesuai dengan jati diri bangsa Indonesia. Perubahan-perubahan tersebut terus disesuaikan dengan keadaan dan kemajuan dunia agar jati diri bangsa Indonesia tidak tergoyahkan dan mampu berinteraksi dengan dunia Internasional.

Menurut bapak sabarudin selaku dosen mata kuliah kewarganegaraan mengatakan bahwa pendidikan kewarganegaraan harus tetap diterapkan agar mahasisawa atau remaja yang sedang dalam masa perkembangan moderenisasi tetap memiliki sisi nasionalisme atau cinta pada Negara.hal ini karena dampak globalisasi yang mengikis rasa nasionalis pada remajan saat ini.

“tapi selama saya mengajar mata kuliah kewarganegaraan apresiasi anak – anak dalam kelas sangat bagus, ini juga menunjukkan semangat nasionalis yang perlahan akan keluar jika terus ditingkatkan dengan pelajaran yang mengandung rasa cinta negara”. Ujarnya sebagai dosen universitas muhammadiyah.

sebagai contoh mata kuliah kewarganegaraan memberikan penjelasan tentang seseorang yang harus memenuhi kewajibanya sebagai warga negara yang baik, bukan hanya menuntut  hak yang diinginkan. jika hal tersebut tidak sejalan maka akan terjadi keegoisan dalam diri dan menyebabkan masalah yang  semakin lama akan berkembang.

Mita salah seorang mahasiswa ekonomi mengatakan jika seorang sudah tidak memiliki rasa nasionalisme pada negaranya sendiri, makan lambat laun hal ini akan menjadi masalah yang berdampak besar pula pada negara. 

maka dari itu sejak kita sekolah dasar kita diajarkan PPKN yang terus menerus akan berkembang namun tidak meninggalkan unsur rasa cinta negara.


RISCHA ANDIKA WARDANI
09220274


0 komentar

Tambahkan Komentar Anda

Powered By Blogger